Sensasi Hidangan Musim Panas Ala Happy Munchies
Nama sate lilit mungkin tak asing didengar oleh masyarakat Indonesia khususnya bagi mereka yang berasal dari pulau Dewata. Dengan penyajian yang terbilang unik juga ditambah cita rasa yang kaya akan rempah – rempah membuat makanan yang satu ini memiliki tempat tersendiri di lidah para pecinta kuliner.
Bagi para pecinta kuliner berdomisili Bandung yang penasaran dan ingin mencicipi makanan yang satu ini, tak perlu lagi jauh – jauh terbang ke Bali. Karena sekarang kalian bisa langsung berkunjung ke Happy Munchies: Grilled & Rices yang bertempat di Jl. Bengawan No. 56, Bandung.
Happy Munchies: Grilled & Rices sendiri lahir dari pemikiran sepasang owner bernama Ongki dan Sarah yang memiliki passion di bidang kuliner.
“Ceritanya waktu itu aku lagi liburan, terus nemu sate lilit yang akhirnya dijadiin menu andalan kita di sini.” kata Sarah ketika ditemui di acara grand opening Happy Munchies pada Jumat (21/9).
Sarah juga beranggapan bahwa sate lilit merupakan kuliner yang unik, serta enak. Untuk mendapatkannya di Bandung pun masih jarang, sehingga ia menjadikan makanan khas Dewata tersebut menjadi menu utama di Happy Munchies.
Tak hanya menyediakan sate lilit beserta sambel matah sebagai pelengkap, mini café yang dibalut dengan tongkrongan anak muda tersebut mengusung tema masakan musim panas yang menyediakan menu andalan lainnya seperti kabobs satai ayam atau sapi yang diadaptasi dari hidangan shasilik timur dengan resep khas mereka sendiri.
Tak kalah juga dengan menu-menu kuliner kontemporer lainnya berupa camilan Happy Crunch (kulit ayam/daging sapi), Lumpia Mozzarella, dan Ricebowl dengan bermacam varian seperti Ayam Sambal Mozzarella, Sapi Balado, Bbq Meatball, Ayam Cabe Garam, dan Sosis Lada Hitam.
Selain berbagai macam makanan, Happy Munchies juga menyediakan minuman authentic yang unik seperti happy aloevera, yaitu perpaduan antara perasan jeruk lemon dan juga potongan lidah buaya yang dijamin cocok untuk melengkapi santapan kamu.
Menurut Lazuardi selaku pengunjung yang ditemui di grand opening Jum’at silam, selain parian menu yang bermacam – macam, porsi makanan ditempat ini terbilang pas untuk isi perut anak muda.
“Sebelumnya juga saya udah kesini, di sini makanannya pas, porsinya pas terus ga ribet makannya, sambel matahnya enak. Buat orang – orang yang ga suka makan ribet cocok” tambahnya.
So… Bagi kalian yang penasaran ingin mencicipi sensasi hidangan musim panas ala Happy Munchies, bisa langsung kunjungi mini café mereka di Jl. Bengawan No.56, Cihapit, Bandung, setiap hari dari jam 11 pagi hingga 11 malam.