Ruang Film Bandung: Bungkus Masalah Kejiwaan Lewat Film

BANDUNG – Ruang Film Bandung kembali menyelenggarakan bedah film rutin yang bertempat di Indicinema Bandung, Gedung Bale Motekar UNPAD pada Sabtu (18/03/2017). Tema yang diangkat bulan ini adalah tentang kejiwaan manusia.

Ada 3 judul film yang dibedah pada acara ini, antara lain Dewi Temaram karya Idan Films, yang menyampaikan tentang sisi gelap manusia yang menarik serta bagaimana kondisi psikologis seseorang yang tinggal dalam lingkungan keluarga yang tidak harmonis; Amuk Redam karya Lychee Production, membahas tentang seorang pengidap stress yang ingin mencoba melawan dirinya sendiri; serta Erratic karya Syndrome Films yang membahas tentang seseorang yang hidup dengan pikiran dan hati yang tidak menentu.

Seluruh film tersebut dikupas dan dianalisis oleh Vanny Ratini dan Rasyid Baihaqi, mulai dari kelebihan, sudut pandang, ide atau gagasan dasar, sampai dengan kekurangan yang ada pada film tersebut. Para produser film juga menceritakan bagaimana proses penggarapan film dimulai dari mencari ide sebuah film, pembuatan alur cerita, penentuan pemain, pemilihan karakter, produksi film, hingga pasca produksi film.

Dengan adanya Ruang Film Bandung sebagai fasilitator, para pecinta film lebih mengerti tentang hal-hal yang seharusnya diperhatikan dalam pembuatan film. Selain itu, acara ini juga menjadi media pembelajaran dalam proses pembuatan film agar film lebih enak ditonton dan maksud yang disampaikan dalam film tersebut mudah dimengerti.

 

Teks Oleh: Helsa Dhyanti Mustika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *