Kampung Bojong Asih Kembali Dilanda Banjir Akibat Hujan Lebat

“Beberapa warga sedang melakukan aktivitas di tengah banjir yang melanda Kampung Bojong Asih, Kecamatan Dayeuh Kolot, Kabupaten Bandung, Minggu (28/03).” Foto: Dimas Rachmatsyah.

Bandung – Banjir melanda Kampung Bojong Asih, Kecamatan Dayeuh Kolot, Kabupaten Bandung. Banjir dipicu oleh hujan deras yang melanda wilayah Bandung Raya sejak beberapa hari ke belakang. Terpantau hingga Minggu (28/03) siang, air yang merendam rumah warga dan jalan penghubung desa mencapai ketinggian 1 meter.

Menurut penelusuran KMJurnalistik di lapangan, kendaraan bermotor milik warga sekitar terpaksa harus terparkir di depan Kantor Desa Dayeuh Kolot. Masih terendamnya rumah dan ruas jalan sekitar desa mengakibatkan timbulnya antrian parkir kendaraan bermotor di kantor desa tersebut.

Kantor Desa Dayeuh Kolot menjadi titik evakuasi sekaligus pengungsian untuk warga. Terdapat 40 jiwa yang berasal dari 13 Kepala Keluarga mengungsi untuk sementara waktu di kantor tersebut.

Rohana, salah seorang warga yang mengungsi di Kantor Desa Dayeuh Kolot, menjelaskan bahwa dirinya sudah mengungsi selama empat hari.

“Sudah empat hari saya mengungsi di sini. Ketika hujan turun pasti selalu banjir, kemarin sudah surut terus datang lagi,” Ucap Rohana saat diwawancarai di pengungsian pada Minggu (28/03).

Rohana menambahkan, untuk para warga yang mengungsi di Kantor Desa Dayeuh Kolot diberikan bantuan oleh pemerintah berupa beras dan mie instan.

“Untuk warga yang mengungsi dikasih beras setengah liter dan mie instan dua, penyalurannya setiap malam dikirim,” Pungkas Rohana.

Seorang warga lainnya yaitu Juhana berharap pemerintah dapat mengatasi banjir yang kerap terjadi setiap tahunnya. Menurutnya, solusi yang bisa dilakukan pemerintah ialah dengan membuat kolam khusus untuk pembuangan air.

Banjir yang melanda kampung Bojong Asih ini kerap terjadi setiap tahunnya. Sepanjang tahun 2021 ini pun tercatat sudah dua kali banjir merendam Kampung Bojong Asih.



Teks oleh: Dimas Rachmatsyah.