Bakti Sosial Untuk Melancarkan Ujian Akhir Semseter

BANDUNG – Mahasiswa Fakuktas Ilmu Komunikasi angkatan 2015 Univesitas Islam Bandung mengadakan acara bakti sosial ke Panti Sosial Anak Taman Harapan Muhammadiyah di Jalan Nilem No.9 Lengkong Bandung, Jumat (17/1/). Kegiatan ini dihadiri oleh 17 putri dari Panti Sosial Anak Taman Harapan Muhammadiyah. Program tersebut dibuka dengan sambutan dari Bijaktama selaku ketua angkatan fikom 2015, dilanjutkan oleh Momon Abdurrahman sebagai kepala asrama Panti Asuhan Anak Taman Harapan Muhammadiyah.
Menurut Bijaktama acara ini dilakukan menjelang dilaksanakannya Ujian Akhir Semester dengan maksud agar diberi kelancaran dan kesuksesan pada saat ujian “Acara bakti sosial ini dilakukan dalam rangka menjelang. UAS. Alangkah baiknya kita berdoa dululah biar sukses dan dilancarkan.” Ujarnya.
Momon Abdurrahman memberikan tanggapan bahwa kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh mahasiswa fikom 2015 ini merupakan hal positif yang bisa menguntungkan kedua belah pihak dan harus terus ditingkatkan. “Tanggapan kami ya ini sebuah aktivitas yang positif, harus terus ditingkatkan baik dalam kegiatan-kegiatan tertentu. Jika ini terus dilakukan akan memberikan kebaikan bersama kepada yang menerima sumbangan atau yang memberikan sumbangan.” Ujar pria yang biasa disapa Abah ini.
Kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi angkatan 2015 ditutup dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Bijaktama yang diberikan kepada Momon Abdurrahman.
Di akhir kegiatan, mahasiswa fikom 2015 menyerahkan secara simbolis sumbangan berupa sembako dan uang tunia yang diberikan pihak panti asuhan yang diwakili oleh Momon Abdurrahman selaku kepala asrama Panti Sosial Asuhan Anak Taman Harapan Muhammadiyah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *